oleh

Musim Kemarau, Nelayan Pasuruan Panen Ikan – Ikan Kecil

Jakarta Geomaritimnews, – Selama musim kemarau, tangkapan ikan oleh nelayan di Kota Pasuruan cukup melimpah. Namun, sebagian besar hasil tangkapan itu didominasi ikan Balo. Selain itu, adapula yang mendapatkan ikan-ikan kecil yang dikeringkan.

Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kota Pasuruan, Ihsan Khoiri mengungkapkan, saat musim kemarau seperti ini ikan yang paling banyak ditangkap ikan balo. Namun, tanda musim ikan lainnya mulai nampak dengan munculnya Hiu Tutul di permukaan.

  “Karena kemarau paling banyak ya ikan Balo. Cuma ikan jenis lainnya sudah mulai bermunculan, seperti ikan lemaren hingga ikan kembung,” ungkapnya.

Sementara ikan jenis Cumi, Kepiting maupun Rajungan biasanya baru muncul di pertengahan musim penghujan sekitar Januari. Meski ada yang dapat, namun jumlah yang ditangkap oleh nelayan tidak sebanyak waktu musim terjadi.

  Di luar itu, nelayan mendapatkan ikan-ikan kecil, seperti ikan Laosan, Depong, Sisik dan Gerot. Jenis ikan seperti ini biasanya dikeringkan atau dibuat ikan kering. Tujuannya ikan ini diasinkan agar harganya menjadi lebih mahal dan laku terjual ke masyarakat.

  “Kalau sudah musim penghujan maka yang paling bangak ditangkap itu Dorang, Udang, Cumi dan Rajungan. Maka, nelayan biasanya tidak nangkap Ikan Balo, karena pada waktu musim tersebut Balo tidak laku,”sebut Ihsan.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed