oleh

Ketum DPP Geomaritim : Penempatan Komisaris di Bidang Kemaritiman Jauh Dari Kehidupan Laut

Jakarta, Geomaritimnews, –  Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir merombak susunan dewan direksi dan komisaris PT Pelni (Persero).

Ia mengganti Marwanto Harjowiryono dari jabatan komisaris PT Pelni. Sebagai gantinya, Erick mengangkat Iwan Taufiq Purwanto.

Iwan merupakan Deputi Bidang Pengawasan Instansi Pemerintah Bidang Politik, Hukum, Keamanan, Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).

Selain itu, Erick juga mencopot Widodo Hario Mumpuni selaku Komisaris Independen PT Pelni. Sebagai gantinya, Erick mengangkat Kristia Budiarto.

Menanggapi hal ini Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Poros Maritim Indonesia (DPP Geomaritim) Baharudin Farawowan mengatakan pengangkatan sejumlah komisaris di bidang kemaritiman nyaris jauh dari nuansa laut.

“ Menteri BUMN haruslah mendukung kebijakan Presiden dengan mewujudkan Indonesia menjadi Poros Maritim Dunia dengan menempatkan orang-orang yang sesuai “ Ujar Bahar sapaan akrab Baharudin Farawowan.

Pria yang juga adalah ketua Umum Gerakan Maritim Jokowi-KH Ma’ruf Amin (Gemar Jokowi-KMA) ini menambahkan jangankan yang paham tentang laut ini malah pegiat medsos yang di rekrut ,laut Indonesia itu Nyata luasnya 75 persen bukan dunia maya, butuh orang yang memahami kehidupan masyarakat nelayan pesisir dan pulau-pulau .

“Membangun dari pinggiran sebagaimana Visi Presiden Jokowi bukan saja pembangunan Infrastruktur namun juga manusianya, banyak putra-putri dari pinggiran yang lebih memahami kemaritiman daripada pekerja medsos “ tutupnya

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed