oleh

Diterpa Gelombang Tinggi, Air Laut Pantai Limpas Lewati Tanggul Warga

Jakarta, Geomaritimnews, – Air laut dari Pantai Pekalongan, limpas melewati tanggul pada Jumat (15/5) sore . Dari sejumlah video hasil rekaman warga sekitar, terpantau ombak dari laut beberapa kali melintasi tanggul. Air yang melimpas juga sempat merendam sejumlah rumah warga yang ada di tepi pantai.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kondisi air laut yang melimpas terjadi mulai pukul 16.00 WIB sampai pukul 18.00 WIB. Ombak kemudian perlahan surut mulai pukul 19.00 WIB.

Ketua RW 10, Kelurahan Panjang Baru, Khamdani menuturkan kondisi gelombang laut tinggi sudah seminggu terakhir terjadi. Namun kondisi paling parah terjadi pada Jumat sore. “Empat hari terakhir ini paling tinggi gelombangnya. Tapi paling parah sore tadi (Jumat) karena ombak sampai limpas dari tanggul,” tuturnya.

Padahal dikatakannya, tanggul di sepanjang pantai sudah ditinggikan sekitar 50 sentimeter dari kondisi semula. Limpasan air laut, dikatakannya juga sempat merendam rumah warga di pesisir. Untuk itu dirinya juga sudah menghubungi BPBD Kota Pekalongan untuk antisipasi jika terjadi kondisi yang tidak diinginkan.

“Tapi alhamdulillah tadi sebelum tarawih gelombang sudah surut dan sudah saya laporkan perkembangannya. Usai tarawih sudah normal kembali,” tambah Khamdani.

Dia dan warga sekitar berterima kasih kepada Pemkot Pekalongan yang sudah meninggikan tanggul di pesisir pantai. Namun melihat kondisi yang ada, dibutuhkan antisipasi tambahan sebagai upaya pencegahan.

“Usulan kami dan warga adalah agar tanggul yang dibangun provinsi yakni dari mulai Pantai Pasir Kencana sampai di depan RM Wiroto agar dilanjutkan sampai ke Krematorium. Tanggul itu sangat ampuh membendung gelombang. Apalagi kondisi tanggul yang di pesisir, juga mulai terjadi kebocoran yang membuat warga khawatir,” harapnya.

 

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed