oleh

Buku Beta Indonesia Karya Baharudin Farawowan Mendapat Sambutan Menpora RI

Jakarta, Geomaritimnew.com – “Bismillahirohmanirohim  malam ini Bersama-sama kita Launching Tagline: “ Beta Indonesia,Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim. Bersama-sama kita tekadkan dan ikrar dalam hati kita bahwa kita harus bangga memanfaatkan alam ini , kekuatan maritim kita ini untuk masa depan generasi Indonesia”  Ujar Menpora  Imam Nakhrowi saat mewakili Presiden Jokowi dalam Louching Tagline diatas  pada Acara Pembukaan Jambore  Nasional Poros Maritim Pemuda (JNPIMP) Ke-2 di Islamic Center Ambon, Selasa (25/4/2017).

Mewakili Presiden Indonesia,Menteri Pemuda dan Olahraga RI Imam Nahrawi Saat Melaunching Tagline ‘Beta Indonesia, Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim’ di Gedung Islamic Center, Jalan Waihaong Pantai, Ambon, Maluku, Selasa (25/4/2017).

Jambore  Nasional Poros Maritim Pemuda (JNPIMP) Ke-2 sendiri saat di laksanakan di Maluku diiktui oleh Seribu Pemuda Indonesia dengan agenda Seminar Kemaritiman,Wisata Bahari mengelilingi perairan Maluku (Ambon-Banda-Tual/Maluku Tenggara PP) dan sejumlah kegiatan kemaritiman lainnya.

Selang beberap waktu dari JNPMP  di atas Tagline “ Beta Indonesia,Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim kemudian oleh Baharudin Farawowan di kemas dalam Buku yang ia tulis sebagai bagian dari penegasan Identitas Indonesia sebagai Bangsa Maritim .

Buku Baharudin Farawowan ‘Beta Indonesia, Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim’ setebal 150 Halaman

Buku Setebal 150 Halam ini mendapat sambutan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, terbukti saat di temui Baharudin Farawowan di ruang kerjanya ia mengatakan Arah pembangunan maritim dalam Nawacita Presiden Republik Indonesia Bapak Jokowi sungguh jelas ingin mengembangkan semua potensi maritim melalui pengembangan kapasitas ilmu  pengetahuan dan teknologi serta sumber daya alam dan manusia kemaritiman.

” Dengan tagline Beta Indonesia, Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim  yang saat itu kita launching bersama di Ambon (25/4/2017) dan kemudian di tulis dalam Buku ini menggambarkan Pemuda Indonesia melalui KNPI memiliki semangat kuat  mengembalikan kejayaan laut Nusantara ” Ujar Imam Nachrowi

Menteri Pemuda dan Olahraga RI Imam Nahrawi Saat Menandatngani Buku Karya Baharudin Farawowan ‘Beta Indonesia, Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim’ di ruang Kerjanya 22 Januari 2019.

Lebih lanjut Menpora mengatakan Semoga dengan terbitnya buku karya  sahabat Baharudin Farawowan ini  dapat menjadi potret dalam  membangkitkan semangat Pemuda Indonesia untuk terus bahu-membahu Menjadikan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia.

Cover Buku Beta Indonesia, Beta Bangga Jadi Bangsa Maritim menggambarkan Pemuda Indonesia saat tiba di pelabuhan Tual dan di sambut oleh Pemerinath daerah setempat serta juga sambutan tarian oleh masyarakat adat setempat.(Cakra)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

News Feed